Minggu, 26 April 2020

Cara Setel Langsam Mobil Injeksi

Wawan Setiawan Tirta
Langsam / Idle adalah kondisi yang menunjukkan bahwa putaran mesin berada pada situasi yang stabil, efisien dan ideal bagi mesin tanpa kita perlu menekan pedal gas sehingga mobil tersebut nyaman untuk digunakan.

Putaran rpm mesin idling ini sangatlah diperlukan guna kenyamanan dan menjaga mesin agar tidak mati. Umumnya, putaran rpm mesin untuk kondisi idling berada pada kisaran 750 rpm hingga 850 rpm (namun bisa berbeda untuk tiap merek mobilnya).

Seiring dengan semakin populernya mobil bersistem injeksi yang teknologinya banyak menggunakan sensor dan terintegrasi dengan komputer. Pola pengaturan rpm idling nya pun juga mengalami perubahan, bahkan beberapa diantaranya sudah tidak lagi menggunakan pengaturan manual yang biasa kita temukan pada mobil dengan karburator.

 Idle adalah kondisi yang menunjukkan bahwa putaran mesin berada pada situasi yang stabil Cara Setel Langsam Mobil Injeksi

Meskipun begitu, mobil dengan mesin injeksi juga tidak lepas dari masalah rpm, seperti contohnya rpm naik turun saat AC hidup, rpm idling terlalu tinggi hingga mesin mati-mati saat mobil melaju pelan.

Salah satu cara darurat yang bisa dilakukan adalah dengan menyetel rpm idling sedikit lebih tinggi dari normalnya. Tujuannya adalah untuk mencegah mesin mati ketika berada pada posisi idling.

Dengan begitu, kita bisa sampai ke bengkel terdekat untuk melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap sistem injeksi mobil kita. Lantas bagaimana cara kita menyetel langsam mobil injeksi ? Nah, pada artikel berikut akan kami jelaskan bagaimana cara setel langsam mobil injeksi..


Cara Setel Langsam Mobil Injeksi


Untuk melakukan penyetelan langsam mobil injeksi, kita dapat melakukannya pada bagian Idle Speed Adjusting Screw yang terdapat di throttle body. Komponen ini berupa screw yang dapat diputar ke kanan dan ke kiri.

Putar Idle Speed Adjusting screw ke arah kiri maka rpm idling mesin akan naik.

Saat Idle Speed Adjusting Screw (ISAS) diputar kerah kiri (arah mengendorkan), aliran udara yang mengalir melalui lubang Idle akan semakin banyak. Hal ini akan menyebabkan jumlah volume udara meningkat sehingga juga akan menaikkan rpm idling mesin.

Putar Idle Speed Adjusting Screw ke arah kanan maka rpm idling mesin akan turun.

Saat Idle Speed Adjusting Screw (ISAS) diputar kearah kanan, maka ISAS akan memperkecil aliran udara yang mengalir pada lubang idle sehinga volume udara menurun sekaligus menurunkan rpm idling mesin.

 Idle adalah kondisi yang menunjukkan bahwa putaran mesin berada pada situasi yang stabil Cara Setel Langsam Mobil Injeksi

Atur rpm idling mesin secukupnya

Atur dan setel rpm idling mesin ke posisi normal terlebih dahulu (750 rpm - 850 rpm), kemudian coba berikan beban mesin (nyalakan AC dan lampu headlamp).

Jika mesin drop dan mati, putar screw ISAS ke kiri sepertempat putaran lagi, lalu coba lagi. Lakukan hingga posisi AC hidup / Headlamp nyala namun mesin tidak mati. Perhatikan juga nilai rpm saat tanpa beban, jangan sampai terlalu tinggi yang bisa mengakibatkan boros bensin.

Baca juga :



Catatan :

Cara setel langsam mobil injeksi diatas adalah cara yang termudah dan tercepat karena cukup aman untuk dilakukan dalam kondisi darurat. Namun begitu, tidak semua mobil menyediakan tempat menyetel rpm langsam pada throttle bodynya (Idle Speed Adjusting Screw).

Jika throttle body pada mobil Anda tidak menyediakan ISAS, langkah terbaik adalah dengan mengunjungi bengkel kepercayaan Anda. Karena penyetelan rpm idle ini umumnya menggunakan scan tool agar tercapai Basic Idle Speed yang sesuai aturan pabrikan mobil.